Jakarta
Padat nya aktivitas di ibukota dan macet nya setiap ruas jalan menyebkan berbagai masalah. Namun, seiring berjalannya waktu pembangunan dan perubahan dilakukan pemda DKI agar tetap memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi setiap warga Jakarta. Moda transportasi menjadi hal yang diutamakan dalam pembangunan dan pembaharuan. Salah satu nya yang terus berkembang dan banyak nya peminat yaitu Transportasi Kereta Api Listrik atau commuter line.
Commuter line bisa menjadi pilihan anda yang tepat sebagai alat transportasi sehari-hari. Kelebihan dari alat transportasi ini karena kecepatan yang ditempuh, terhindar dari macetnya Ibu Kota, serta kenyamanan dan keamanan anda dari polusi atau kriminalitas. Dengan harga yang relatif terjangkau, tersedianya ruangan khusus wanita, tempat khusus manula dan ibu hamil, serta terdapat jadwal dan sistem E-ticketing semakin mempermudah anda mencapai tempat tujuan dan ini merupakan nilai plus commuterline. Seperti yang terlihat di Stasiun rawa buaya para penumpang sedang menunggu kedatanggan commuterline. Biasanya kepadatan terjadi di stasiun pada hari kerja dan jam berangkat atau pulang kerja.
Metode pembayaran pun tersedia dalam bentuk kartu dan uang elektronik atau e-money yang mudah di gunakan dan mempercepat pembayaran. Tidak hanya melayani area jabodetabek tetapi saat ini telah tersedia kereta menuju Bandara International Soekarno-Hatta.
No comments:
Post a Comment